Dalam Dua Hari, Pasien Terkonfirmasi Positif di Kota Mojokerto Jadi 10

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 30 Jun 2020 08:44 WIB

Dalam Dua Hari, Pasien Terkonfirmasi Positif di Kota Mojokerto Jadi 10

i

Peta persebaran Covid-19 Kota Mojokerto per 29 juni 2020. SP/ GM

SURABAYAPAGI.com, Mojokerto - Jumlah pasien terkonfirmasi positif di Kota Mojokerto, terus bertambah setiap harinya. Dalam dua hari terakhir, ada sepuluh pasien dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini disampaikan langsung oleh Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Gaguk Tri Prasetyo, pada siaran persnya, Senin (29/6/2020).

Sepuluh pasien terkonfirmasi positif tersebut banyak didominasi oleh warga yang sebelumnya berstatus orang tanpa gejala (OTG) dari hasil rapid tes dan diketahui orang tersebut sebelumnya telah melakukan kontak erat dg orang yg telah dinyatakan terkonfirmasi positif covid-19. Yang kemudian, dilakukan pemeriksaan swab dengan hasil positif Covid-19 pada Minggu (28/6) dan Senin (29/6).

Baca Juga: Tinjau Banjir Kota Mojokerto, Pj Gubernur Jatim Bantu Logistik dan Pompa Air

“Yang dinyatakan positif pada hari Minggu ada delapan orang, dan yang hari ini bertambah dua orang,” imbuh Gaguk, sapaan akrabnya.

Gaguk menjelaskan, dari sepuluh orang pasien terkonfirmasi positif tersebut tersebar di beberapa wilayah kelurahan. Di antaranya, Kelurahan Miji (pasien 55), Kelurahan Kedundung (pasien 56), Kelurahan Meri (pasien 57 dan pasien 59), Kelurahan Mentikan (pasien 58), Kelurahan Wates (pasien 60), Kelurahan Balongsari (pasien 62) dan Kelurahan Kauman (pasien 63). Sedangkan pasien meninggal berstatus terkonfirmasi positif berasal dari Kelurahan Miji (pasien 61) dan Kelurahan Balongsari (pasien 64).

Baca Juga: Banjir Rendam Empat Kelurahan, 4503 Warga Kota Mojokerto Terdampak

“Saat ini, peningkatan pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19, justru banyak didapatkan dari orang tanpa gejala (OTG). Untuk itu, diperlukan peran dan disiplin ketat dari masyarakat, agar tidak menyepelekan bahanyanya virus ini. Hal ini telah terbukti bahwa ada seorang pasien yg terkonfirmasi positif dan mengakibatkan 10 orang lainnya yg mempunyai riwayat kontak dekat dg yang bersangkutan telah terkonfirmasi positif covid-19 juga setelah dilakukan Swab . Oleh karena itu Tetap patuhi protokol kesehatan, jangan berkerumun dan antri yg tertib serta tetap jaga jarak, gunakan masker setiap kali beraktifitas di luar rumah, cuci tangan pake sabun dg air yg mengalir sesering mungkin dan terapkan gaya hidup sehat,” jelasnya.

Sementara itu, dari data terbaru kasus Covid-19 di Kota Mojokerto perhari ini (29/6), untuk Orang Dalam Resiko (ODR) bertambah menjadi 5.287 orang, Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 667 orang, Orang Tanpa Gejala (OTG) berjumlah 102 orang. Dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berjumlah 19 orang.

Baca Juga: Banjir di Kelurahan Meri Terparah Sejak 5 Tahun Terakhir, Bantuan Mulai Datang, Banjir Mulai Surut

Untuk jumlah PDP yang meninggal hingga saat ini berjumlah 7 orang. Sedangkan kasus pasien terkonfirmasi, bertambah menjadi 64 orang, 9 orang di antaranya dinyatakan sembuh dan 4 orang meninggal dan 51 masih dirawat. Lebih lengkapnya Data tersebut dapat diakses masyarakat di website covid-19 www.covid19.mojokertokota.go.id .

Gaguk pun menghimbau kepada masyarakat agar selalu patuh dan disiplin dalam menjalankan prosedur tetap (protap) Covid-19. Kendati adapatasi tatanan kehidupan baru mulai dijalankan, masyarakat harus lebih mawas diri. Sebab, masih banyak masyarakat yang enggan menjalankan protokol kesehatan saat berada di luar rumah. “Boleh keluar rumah, asal tetap patuhi aturan. Jaga jarak, memakai masker dan jangan segan menegur orang lain jika ada yang lalai,” tegasnya.   dsy1

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU