Menuju Desa Berjaya, Yes Bro Anggarkan Rp 100 Juta Tiap Tahun Per Dusun

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 29 Nov 2020 20:49 WIB

Menuju Desa Berjaya, Yes Bro Anggarkan Rp 100 Juta Tiap Tahun Per Dusun

i

Dr. H. Yuhronur Efendi, MBA saat bersama relawan dan pendukungnya.

 SURABAYA PAGI, Lamongan - Sebagai calon bupati yang sudah berpengalaman di birokrasi, dan banyak prestasi yang sudah ditunjukkan, Yuhronur Efendi tahu betul bagaimana cara membangun wilayahnya, agar apa yang dicita-citakan menjaga kesinambungan menuju kejayaan tercapai.

Prinsip dasar dan cita-cita tersebut ditelurkan dalam program aksi, salah satunya adalah memberikan stimulus anggaran Rp 100 juta setiap Dusun dalam satu tahunya, agar tata kelola pembangunan di Dusun bisa cepat tercapai, dan keinginan membangun Desa agar berjaya bisa terwujud.

Baca Juga: BHS dan CHP Konsolidasikan Relawan Menangkan Pileg 2024

"Jika Allah menakdirkan saya bersama pak KH. Abd Rouf terpilih sebagai bupati dan wakil bupati Lamongan, setiap Dusun akan kami anggarkan dan kami wujudkan Rp 100 juta setiap tahunya," kata Yuhronur Efendi Calon Bupati Nomor urut 2 ini dalam berbagai kesempatan.

Disebutkan olehnya, program per Dusun Rp 100 juta tersebut harus direalisasikan, agar  pemberdayaan masyarakat di Dusun tersebut untuk lebih produktif, kreatif dan inovatif bisa terwujud dengan cepat, karena pemerintah hadir dan ikut andil mensupportnya.

Baca Juga: Anggaran Pilkada Lombok Tengah Sebesar Rp 52,752 Miliar Telah Disetujui

"Intinya perdusun kita usulkan anggaran 100 juta, misalnya Desa ada 4 dusun, maka dapat Rp 400 juta, begitu seterusnya," ujar Yuhronur Efendi dengan menegaskan kalau dirinya berkeinginan ada pembangunan yang berbasis akar rumput di Desa dan hingga ke Dusun. 

Dengan demikian lanjut Pak Yes panggilan akrab Yuhronur Efendi, pemerataan anggaran bantuan keuangan desa yang digerojok ke Dusun benar-benar bisa dirasakan, dan tentu Dusun lebih bisa berdikari berdaulat dan kesejahteraan masyarakat bisa dipacu dengan berbagai program unggulan yang telurkan.

Baca Juga: Pemkab Mojokerto Alokasikan Dana Cadangan Pilkada Rp 55 Miliar

"Kalau anggaran pemerintah daerah sudah disiapkan, maka tidak sulit meningkatkan kesejahteraan masyarakat, karena Dusun melalui Desa bisa langsung action melakukan penataan dan inovasi yang langsung bisa dirasakan oleh masyarakat," ungkap mantan Sekretaris Daerah Lamongan ini menambahkan.jir

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU