Pemkot Surabaya Buat Sendiri Hand Sanitizer

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 16 Mar 2020 17:07 WIB

Pemkot Surabaya Buat Sendiri Hand Sanitizer

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya Terkait dengan menipisnya persediaan hand sanitizer di Surabaya, Pemkot mengatasinya dengan membuat cairan pembunuh virus dan bakteri itu atas inisiatif sendiri. Nantinya, antiseptik itu akan disebar ke berbagai titik. Pembutaan tersebut dilakukan oleh tim farmasi RSUD dr Soewandhi. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya Febria Rachmanita mengatakan, pembuatanhand santizertersebut untuk memenuhi kebutuhan pemkot dalam pencegahan Covid-19. Adanya kesulitan dalam pengadaanhand sanitizer. Makanya kami melakukan produksi sendiri hingga saat ini masih terus memproduksi, ujar Fenny-sapaan akrab Febria- melalui siaran pers Pemkot Surabaya, Senin (16/3). Saat ini Pemkot Surabaya sudah memproduksi 450 literhand sanitizer dan akan terus diperbanyak. Cairan tersebut akan disebar ditempat umum gratis dan tidak dipungut biaya sepeser pun.sb01

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU