1.200 Personel Polrestabes Surabaya Divaksin

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 23 Feb 2021 15:32 WIB

1.200 Personel Polrestabes Surabaya Divaksin

i

Salah seorang anggota tengah disuntik vaksin Sinovac. SP/Mahbub Fikri

 

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Polrestabes Surabaya menggelar vaksinasi Covid-19 serentak di seluruh Polsek jajaran. Vaksinasi itu digelar di masing-masing puskesmas di wilayah masing-masing polsek jajaran.

Baca Juga: Warga Dukuh Kupang Digegerkan Penemuan Jenazah Bayi Perempuan Terbungkus Kresek Hitam

Wakapolrestabes Surabaya, AKBP Hartoyo mengatakan pelaksanaan vaksinasi ini sudah sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya.

“Untuk Polsek jajaran seluruhnya hari ini, dilaksanakan hari ini, dilaksanakan di puskesmas di wilayahnya masing-masing, sekitar 1400-an itu dilaksanakan hari ini,” jelas AKBP Hartoyo, Selasa (23/02/2021).

AKBP Hartoyo juga menambahkan untuk Polrestabes Surabaya sendiri ada sekitar 1.200 personel yang akan dilakukan vaksinasi secara bertahap.

“Kemudian untuk anggota yang ada di Mapolrestabes sebanyak 1.200 personel, itu dibagi menjadi tiga tahap. Yang pertama hari ini, yang kedua besok, yang terakhir Kamis. Masing-masing hari adalah 400 personel,” ungkap Hartoyo.

Kemudian Ia berharap 2.600 personel Polrestabes Surabaya dan jajarannya pada hari Kamis (25/02/2021) mendatang, seluruhnya bisa tervaksin untuk tahap pertama. Kemudian ia mengatakan untuk tahap kedua menunggu jadwal dari Dinkes Kota Surabaya.

“Nanti kita harus menunggu jadwal dari Bu Kadinkes juga, kaitan untuk pelaksanaanya,” lanjut Hartoyo.

Baca Juga: Kasus Tabrak Lari Ambulans Berlogo Partai Berakhir Damai

AKBP Hartoyo setelah mendapatkan vaksin, mengaku tidak mengalami gejala apapun, menurutnya sama dengan vaksin-vaksin yang lain.

“Ndak ada bedanya dengan vaksin-vaksin yang lain. Sayakan pernah vaksin yang lain, belum merasakan efeknya alhamdulilah. Jadi nanti sesuai observasi selama 30 menit ketika tidak ada masalah boleh beraktivitas,” ujar AKBP Hartoyo.

Hartoyo mengimbau kepada masyarakat untuk tidak takut melakukan vaksin, dan mendukung pemerintah dalam program vaksinasi.

“Ini program pemerintah yang bagus, supaya penanggulangan Covid-19 di Indonesia, khususnya di Surabaya dapat berjalan sesuai dengan koridornya, makin cepat makin bagus,” tandas Hartoyo.

Baca Juga: Kapolrestabes Surabaya Kunjungi dan Beri Apresiasi Yayasan Majma'al Bahrain

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya Febria Rachmanita yang hadir pada kesempatan itu, mengatakan sistem vaksinasi untuk anggota Polri sesuai dengan data dari Polrestabes Surabaya.

“Sistemnya kami sudah mendapatkan data dari Polres, sehingga kita tinggal membagi jadwal untuk melaksanakan proses vaksinasinya,” ungkap Febria.

Febria menambahkan dalam vaksinasi tahap kedua ini, pihaknya melaksanakan vaksin diperuntukan tiga kategori yakni SDM Kesehatan, yang belum tervaksin, lansia dan petugas pelayanan.

“Saat ini kita melaksanakan vaksin untuk yang pertama untuk SDMK yang belum mendapatkan vaksin pada tahap satu kemarin. Kemudian lansia, yang ketiga layanan publik. Jadi semua saat ini 45.400 sudah terbagi di seluruh faskes yang menjadi pos vaksin di Surabaya. Targetnya 45 ribu ini kita selesai dalam tiga hari,” tandas Febria. fm

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU