Ditangkap KPK, Bupati ke Mal bawa Kopor Berisi Rp 1 Miliar

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 13 Jan 2022 20:43 WIB

Ditangkap KPK, Bupati ke Mal bawa Kopor Berisi Rp 1 Miliar

i

Abdul Gafur Mas'ud

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Bupati Penajam Pasir Utara (PPU), Kalimantan Timur, Abdul Gafur Mas'ud, bernasib sial. Saat jalan-jalan di mal Jakarta Selatan ditangkap KPK. Ditemukan tas berisi uang tunai rupiah Rp 1 miliar.

Ia terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (12/1/2022), bersama sejumlah aparatur sipil negara (ASN) Pemkab Penajam Paser Utara dan beberapa pihak swasta.

Baca Juga: 2 Crazy Rich Jakarta dan Surabaya, Ditahan Kejagung

Menurut KPK, AGM ditangkap karena terlibat kasus suap dan gratifikasi, namun sejauh ini belum dijelaskan mengenai suap dan gratifikasi tersebut terkait apa.

"Dalam kegiatan tangkap tangan ini, juga diamankan barang bukti diantaranya uang dalam pecahan rupiah yang jumlahnya akan kembali dihitung dan dikonfirmasi kepada pihak-pihak terperiksa," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri, dikutip dari Antara, Kamis (13/1/2022).

 

Bawa Uang Rp 1 M

Saat terkena operasi tangkap tangan atau OTT Bupati Penajam Paser Utara, membawa uang haram Rp 1 miliar yang dimasukkan dalam koper.

Uang itu dibawanya saat jalan-jalan di Mal Plaza Senayan Jakarta.

Dan kini KPK telah menyita uang tersebut.

Ketua KPK Firli Bahuri mengucapkan terima kasih ke masyarakat yang masih mendukung KPK melaksanakan tugas pemberantasan korupsi.

"KPK akan terus bekerja sampai Indonesia bebas dan bersih dari korupsi," katanya, Kamis (13/1/2022).

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengatakan kasus Abdul Gafur Masud terkait dugaan suap dan gratifikasi.

 

Tak akrab dengan Tetangga

Tetangga yang tinggal tak jauh dari rumah milik pribadi milik Abdul Gafur Masud yang ada di Balikpapan mengaku Abdul Gafur Masud tak begitu akrab dengan tetangga.

"Nggak begitu akrab sih karena jarang bersosialisasi dengan tetangga di sini," ujar tetangga Abdul Gafur Masud yang enggan disebutkan namanya.

Pihak keamanan Perumahan Regency Cluster Mediterranian membenarkan Abdul Gafur Masud memang jarang bersosialisasi dengan tetangga.

"Memang jarang kalau sama tetangga, lebih sering ke kita karena memang kan kalau mau masuk ke rumahnya sini ya ngelewatin kita," ucap Rudy selaku petugas keamanan yang berjaga di pos penjagaan Cluster Mediterranian Perumahan Regency Kota Balikpapan.

Rudy juga menyatakan keberadaan Abdul Gafur Masud yang memang lebih sering berada di rumah pribadi miliknya di perumahan tersebut.

Sementara itu, Ketua RT 43 Cluster Mediterranian Perumahan Regency, Kelurahan Sepinggan Baru tidak dapat ditemui karena sedang tidak berada di kediamannya.

Baca Juga: Lagi, KPK Periksa Kabag Perencanaan dan Keuangan Setda Lamongan

 

Ibu kota Baru

Abdul Gafur Mas'ud kian mencuat setelah Presiden Joko Widodo memilih sebagian wilayah Kabupaten Penajem Paser Utara sebagai ibu kota baru.

Ketua DPC Partai Demokrat Balikpapan tersebut terpilih sebagai Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara Periode 2018-2023 dengan Wakilnya Hamdam.

Pria yang kini berusia 34 tahun itu lahir pada 7 Desember 1987 di Balikpapan, Kalimantan Timur.

Ia merupakan anak ke-8 dari pasangan H Mas'ud dan Hj Syarifah Ruwaidah Alqadri.

Abdul mengenyam pendidikan di SD 09 Margasari Balikpapan, MTs negeri 1 Balikpapan dan pernah menempa ilmu agamanya di Darunnajah Islamic Boarding School Ulujami Jakarta.

Pendidikan menengah atasnya ditempuh di SMA Muhammadiyah 1 Samarinda.

Kemudian dilanjutkan ke STIE APRIN Palembang mengambil jurusan S1 Ekonomi.

Di Penajem Paser Utara itu juga melanjutkan pendidikannya dengan menempuh jenjang S2 di Universitas Mulawarman, Kalimantan Timur.

Baca Juga: Dalami Korupsi Pembangunan Gedung Pemkab, KPK Periksa Eks Ketua DPRD Lamongan

Politisi partai Demokrat tersebut menikah dengan perempuan bernama Risna dan memiliki enam orang anak.

AGM dikenal sebagai salah satu kepala daerah termuda di Indonesia.

AGM saat ini masih berusia 34 tahun. Ia lahir pada 7 Desember 1987 di Kampung Baru, Balikpapan Barat, Balikpapan.

AGM merupakan putra bungsu dari 8 bersaudara, anak pasangan H. Mas'ud dan Hj. Syarifah Ruwaidah Alqadri.

AGM gemar bernyanyi dan membuat konten video di media sosial.

AGM banyak menghabiskan masa kecilnya di Kampung baru Balikpapan.

 

Pengusaha Kaya Raya

Selain dinilai tampan dan masih muda, AGM juga diketahui gemar bermain TikTok. Ia sering bikin konten TikTok di mana ia bernyanyi atau membaca ayat-ayat Alquran.

Sebagai pengusaha kaya raya, AGM punya hobi yang tak sembarangan. Hobinya adalah bermain golf, balap mobil, dan bernyanyi. n blp, er

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU