Lindungi Anak dari Covid-19 dengan Makanan Alami

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 23 Jul 2021 11:40 WIB

Lindungi Anak dari Covid-19 dengan Makanan Alami

i

Anak yang sedang makan sayur dan buah untuk meningkatkna imun. SP/ SBY

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Data Ikatan Dokter Anak Indonesia atau IDAI menunjukkan Covid-19 berakibat fatal untuk tiga sampai lima persen pasien anak. Dan separuh dari persentase itu berusia kurang dari lima tahu atau balita.

Untuk menghindarkan anak pada situasi wabah Covid-19 ini, salah satunya dengan meningkatkan daya tahan tubuh anak adalah mendorong buah hati untuk mengkonsumsi makanan alami ketimbang hidangan olahan.

Baca Juga: Jumlah Kunjungan Pasien Lansia ke RSUD Grati Naik Signifikan

Supaya lebih sehat, olah telur dengan cara merebusnya, bukan menggoreng. Telur mengandung selenium untuk menjaga kesehatan jantung, otot dan kulit. Telur juga memiliki vitamin A dan vitamin B2 atau Riboflavin yang berperan dalam pertumbuhan.

Ada pula vitamin D untuk memastikan penyerapan kalsium dan perkembangan tulang, serta vitamin K yang membantu proses pembekuan darah. Waktu terbaik mengkonsumsi telur adalah saat sarapan, makan siang, atau makan malam. Variasikan sajian telur rebus dengan bahan lain, seperti jamur, selada, dan sayuran lain untuk menambah cita rasa.

Sayur kaya serat dan mineral, seperti zat besi dan seng, yang penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak. Salah satu resep jitu agar anak mau makan sayur adalah orang tua harus lebih dulu mencontohkan kepada mereka. Ingat, sifat dasar anak adalah meniru. Jadi, beri teladan yang baik mulai dari orang tua.

Baca Juga: RSUD Bangil Miliki Gedung Instalasi Farmasi dan Dropzone Instalasi Gawat Darurat

Makan sayur bersama juga menjadi aktivitas yang menyenangkan saat di rumah. Variasikan atau olah menu sayur menjadi lebih menarik dan lezat. Kalau perlu, ajak anak menanam aneka sayur, memelihara, memanen, hingga mengajak mereka mengolahnya di dapur.

Jangan lupa penuhi kebutuhan gizi anak melalui konsumsi buah-buahan dan biji-bijian. Buah dan biji-bijian mengandung vitamin, asam lemak esensial, dan Omega-3 untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan membantu perkembangan otak.

Baca Juga: Cek Kesehatan Gratis, Balai RW 02 Pos Mawar 1 Dukuhsari Jabon Gelar Posyandu Lansia

Kunyit mengandung senyawa kurkumin yang memiliki sifat anti-inflamasi. Kunyit membantu meredakan alergi, asma, dan batuk ringan.

Tak hanya menjaga asupan nutrisi seimbang. Orang tua juga mesti memastikan anak cukup istirahat, mengajak mereka berjemur atau terpapar sinar matahari di pagi hari, dan berolahraga. Ajarkan anak untuk mengelola stres yang bisa jadi muncul dari banyaknya tugas sekolah dan kejenuhan selama berada di rumah. Dsy18

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU