Malaysia hingga India, Jauh Meninggalkan Indonesia

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 16 Sep 2021 20:39 WIB

Malaysia hingga India, Jauh Meninggalkan Indonesia

i

Dokter spesialis Malaysia sibuk melakukan operasi pada pasien yang kebanyakan orang Indoonesia. SP/Brilio

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Indonesia dinilai terlambat dalam pengembangan wisata medis Indonesia. Berdasarkan penelusuran Surabayapagi, sudah banyak negara sudah lebih dulu menghasilkan pundi-pundi uang dari ‘wisata orang sakit’ ini. Berikut ini 10 peringkat teratas Destinasi Wisata Medis di Dunia versi Patients Beyond Border , yang dikutip dari situs www.medicaltourismmag.com:

1. India

Baca Juga: Perjuangan Kate Middleton Lawan Kanker, Berusaha Tegar, Tapi Alami Kecemasan

India adalah salah satu pemain kunci dalam industri pariwisata medis karena menyediakan layanan perawatan kesehatan dengan teknologi mutakhir. Perawatan kesehatan di India lebih hemat 65% hingga 90% dibandingkan dengan biaya layanan serupa di Amerika Serikat.  

Pasien mengunjungi India tidak hanya untuk mendapatkan layanan perawatan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau tetapi juga untuk menikmati pemandangan dan arsitektur India yang indah. Banyak rumah sakit di India yang sudah diakreditasi oleh badan akreditasi nasional maupun Joint Commission International (JCI).

Beberapa rumah sakit swasta di India kini menyediakan paket perawatan kesehatan bagi pasien asing, menawarkan penjemputan dari bandara ke rumah sakit, akses internet wi-fi gratis di kamar, serta chef pribadi.

Wisata kesehatan di India memberikan perpaduan antara kesenangan (leisure), kemewahan dan pelayanan medis berkualitas. Selain itu, waktu tunggu hampir tidak ada karena penjadwalan operasi atau intervensi dilakukan dengan cepat segera setelah diagnosis ditetapkan.

2. Brazil

Organisasi kesehatan dunia World Health Organization mencatat Brazil sebagai negara dengan perawatan kesehatan terbaik di Amerika Selatan.

Brazil memiliki 43 rumah sakit terakreditasi oleh JCI dan memiliki dokter spesialis bedah terkenal di dunia.Brazil menawarkan layanan bedah kosmetik dan plastik berkualitas tinggi dengan harga terjangkau sehingga sangat menarik bagi wisatawan medis. Florianopolis dan Sao Paulo adalah kota yang terkenal dengan teknologi medisnya yang mutakhir, maju dan inovatif. Brazil juga merupakan destinasi favorit bagi pasien yang memerlukan prosedur medis khusus misalnya butt-lift yang dilakukan oleh ahli bedah terkenal dunia.

Wisatawan kesehatan dari Amerika Serikat menghemat biaya 20-30% dibandingkan dengan pelayanan serupa di negaranya.

3. Malaysia

Malaysia mendapat penghargaan Health and Medical Tourism Destination of the year untuk tahun 2015 dan 2016 dari The International Medical Travel Journal’s. Malaysia termasuk di antara penyedia layanan kesehatan terbaik di seluruh Asia Tenggara.

Wisatawan kesehatan yang mengunjungi Malaysia menghemat biaya kesehatan sebesar 65% hingga 80% dibandingkan dengan biaya serupa di Amerika Serikat. Malaysia juga menawarkan kenyamanan pasien yang sangat baik dengan kamar rumah sakit bagaikan kamar suite di hotel berbintang lima.

Di Prince Cour Medical Centre, misalnya, ada kolam renang dalam ruangan (indoor) yang indah dan nyaman untuk hidroterapi. Di bandara internasional Penang dan bandara Kuala Lumpur terdapat Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC) yang menyediakan layanan lounge dan concierge bagi wisatawan medis untuk memastikan kenyamanan mereka sejak tiba di bandara.

4. Thailand

Thailand terkenal akan keramahannya yang unik dan pantainya yang eksotis. Memiliki jumlah rumah sakit terakreditasi internasional terbanyak di Asia Tenggara, Thailand telah menarik wisatawan medis dalam jumlah besar setiap tahun.

 Thailand terkenal dengan perawatan gigi yang canggih serta prosedur kosmetik dan dermatologis. Rumah Sakit Internasional Bumrungrad di Bangkok misalnya, telah diakreditasi oleh Global Health Accreditation, merupakan salah satu rumah sakit terbaik di Thailand yang menyediakan layanan perawatan kesehatan tingkat lanjut kepada lebih dari 400.000 wisatawan medis setiap tahun.

Kekayaan budaya serta keindahan Thailand juga mempercepat pemulihan pasien secara pribadi misalnya dengan pijat dan terapi relaksasi ala Thailand.  Pasien menghemat biaya 50% hingga 75% untuk layanan medis yang sama dengan di Amerika Serikat

5. Turki

Baca Juga: Berkah Singapura, Hapus Visa Bagi Turis China

Turki adalah pemain yang kuat di pasar pariwisata medis. Tidak ada waktu tunggu bagi pasien (zero waiting list), pelayanan kesehatan yang berkualitas dengan harga terjangkau terutama di bidang operasi transplantasi, terapi radiasi untuk kanker, bedah ortopedi, bedah saraf, dan kedokteran genomik.

Selain itu maskapai nasional Turkish Airlines menawarkan tarif penerbangan dengan harga diskon untuk wisatawan medis. Biaya layanan kesehatan berkualitas di Turki lebih hemat 50% hingga 65% daripada di Amerika Serikat

6. Meksiko

Meksiko yang terkenal dengan budayanya yang kaya serta masakannya yang lezat telah membuka diri secara luas bagi wisatawan medis dari seluruh dunia. Meksiko memiliki 98 rumah sakit yang diakreditasi oleh Kementerian Kesehatan Federal dan 7 rumah sakit yang diakreditasi oleh JCI.

Meksiko terkenal dengan perawatan tingkat lanjut dalam bidang kedokteran gigi dan bedah kosmetik. Perawatan medis di Meksiko lebih hemat 40% hingga 65% dibandingkan dengan biaya layanan serupa di Amerika Serikat.

7. Costa Rica

Costa Rica dengan cepat naik di pasar pariwisata medis, memiliki peringkat tinggi dalam bidang kedokteran gigi dan bedah kosmetik bahkan melebihi Canada dan Amerika dalam beberapa tahun ini. Negara ini diperhitungkan di bidang operasi mata, terapi kanker, dan operasi bariatric.

The Che Tica Ranch terletak di San Jose menyediakan retret pemulihan eksotis bagi wisatawan medis dengan suasana santai dan dilayani oleh perawat yang sangat terlatih untuk memenuhi kebutuhan medis pasien. Biaya layanan kesehatan di Kosta Rika lebih hemat 45% hingga 65% dibandingkan di AmerikaSerikat.

8. Taiwan

Taiwan secara bertahap berekspansi dalam pariwisata medis. Taiwan sangat maju dalam pengobatan penyakit jantung dan ortopedi di negara ini sehingga hampir menjadi pusat di bidang medis ini.

Baca Juga: Destinasi Alam dan Festival Musik Bakal Genjot Pariwisata Berkelanjutan di IKN

Taiwan merupakan negara pertama yang berhasil melakukan cangkok ginjal di Asia. Rumah Sakit Universitas Nasional Taiwan, tempat prosedur dilakukan, menyediakan perawatan yang terjangkau dan berkualitas tinggi bagi wisatawan medis.

Pasien menghemat biaya medis 40% hingga 55% di Taiwan dibandingkan dengan biaya layanan serupa di Amerika Serikat.

9. Korea Selatan

Korea Selatan memberikan layanan perawatan kesehatan canggih dengan teknologi mutakhir dari staf yang terlatih. Rumah Sakit Spine Wooridul di Seoul menempati urutan teratas dalam bidang bedah tulang belakang minimal invasif di negara ini, dan telah melakukan lebih dari 20.000 prosedur setiap tahun.

Rumah sakit ini menyediakan akomodasi yang sangat indah dengan kamar yang luas, komputer pribadi, dan dua tempat tidur jika pasien menginap ditemani keluarganya. Wisatawan medis tertarik ke Korea Selatan antara lain adanya asuransi yang ditawarkan kepada wisatawan medis.

Asuransi mencakup resiko cedera, gangguan stres, dan kematian yang terjadi sebagai akibat dari prosedur atau perawatan yang diterima pasien. Biaya perawatan kesehatan di Korea Selatan lebih hemat 30% hingga 45% dibandingkan dengan biaya di AmerikaSerikat.

10. Singapura

Singapura adalah salah satu negara paling maju di dunia dengan peringkat kesehatan kesehatan teratas di Asia menurut World Health Organization. Menurut Bloomberg, Singapura menempati peringkat teratas negaranegara dengan sistem perawatan kesehatan paling efisien pada 2014, di atas 50 negara lainnya.

 Gleneagles Hospital adalah salah satu rumah sakit terbaik di Singapura, menawarkan fasilitas layanan medis yang sangat baik dan spesialis yang terlatih dengan baik. Perawatan kesehatan di Singapura lebih hemat 25% hingga 40% daripada di Amerika Serikat. Pasien sebaiknya memilih rumah sakit yang relatif dekat dengan negaranya. Bagi warga Indonesia, negara Singapura, Malaysia dan Thailand adalah yang terdekat dengan biaya yang kompetitif. ana

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU