Melalui SULING, Kapolres Blitar Kota Lakukan Safari ke Masjid guna Jalin Kedekatan Masyarakat

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 16 Jan 2022 15:58 WIB

Melalui SULING, Kapolres Blitar Kota Lakukan Safari ke Masjid guna Jalin Kedekatan Masyarakat

i

AKBP Argowiyono berikan Tausiyah juga beri penyuluhan tentang Kamtibmas. SP/Hadi Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono SH SIK M.Si melakukan safari ibadah dengan pola SULING (Subuh Keliling) yang didampingi Kasi Humas Polres Blitar Kota Iptu Ahmad Rochan SH.  Dalam safari Suling itu  hadir pula perwakilan  Forkopimda Kota Blitar. 

Kali ini Safari SULING yang dilakukan pada Minggu (17/1) pagi sekitar pukul 03.50 mendatangi Masjid Muchamad Fadlol yang berada di Kelurahan Klampok Kec Sananwetan Kota Blitar sekaligus  melaksanakan sholat Subuh berjamaah bersama puluhan jamaah Masjid Mohamad Fadlol.

Baca Juga: 2 Rumah di Blitar Dibobol Maling saat Ditinggal Mudik, Pelaku Terekam CCTV

 

Safari Subuh ini menurut AKBP Argowiyono  merupakan wujud kegiatan Polres Blitar Kota untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah sekaligus menjalin hubungan erat dengan masyarakat tak lupa  mempererat tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat.

Dalam kegiatan Safari SULING Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono menyampaikan apresiasinya dan terima kasihnya kepada jamaah masjid Mochamad Fadlol yang masih mematuhi protokol kesehatan dan tidak lupa tetap menggunakan masker dalam pelaksanaan ibadah sholat Subuh berjamaah.

"Saya ucapkan terimakasih karena jamaah di Masjid Fadlol tetap selalu  menerapkan protokol kesehatan dengan baik termasuk  menggunakan masker dalam kegiatan sholat subuh berjamaah," kata AKBP Argowiyono.

Baca Juga: Berkat Dukungan TN-Polri, Pelayanan di Daop 7 Aman dan Terkendali

AKBP Argowiyono berharap agar masyarakat Kota Blitar termasuk jamaah masjid Mochamad Rohlul terus mematuhi protokol kesehatan dan menjadikan sebagai kebiasaan sehari-hari, sekaligus juga menekankan agar masyarakat selalu mewaspadai dengan segala bentuk kejahatan dimana  dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di lingkungan masing masing.

“Untuk itu jika warga masyarakat melihat atau mengetahui  ada gangguan Kamtibmas sekecil apapun, jangan dibiarkan, termasuk untuk main hakim sendiri, hal itu segera laporkan ke Polres Blitar Kota atau Polsek terdekat, kami siap membantu dan siaga 24 jam untuk terciptanya situasi keamanan  yang kondusif bagi warga masyarakat di wilayah Kota Blitar,” pungkas AKBP Argowiyono

Sebelum pesan pesan Kamtibmas oleh Kapolres Blitar Kota,  salah satu tokoh agama memberikan Tausiyah yang berkaitan keamanan dengan menyitir sebuah firman Allah dan hadist dalam Al Quran.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Polres Blitar Kota Sidak di Beberapa SPBU

Akhiri Safari SULING dengan pelaksanaan shalat Subuh berjamaah dilanjutkan dialog dan tanya jawab dengan jamaah mengenai situasi Kamtibmas, berakhirnya dialog,  dilanjutkan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis dari RS Aminah Kota Blitar terhadap para jamaah, kesempatan itu pula Kapolres Blitar Kota memberikan bingkisan yang bernuansa SULING. Les

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU