Rela Potong Gaji, Demi Kembali ke Juventus

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 21 Jul 2021 15:16 WIB

Rela Potong Gaji, Demi Kembali ke Juventus

i

Gelandang bertahan Barcelona, Miralem Pjanic. SP/ Culersf

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Miralem Pjanic tampaknya tengah mencari jalan agar bisa meninggalkan Barcelona. Ia pun dilaporkan siap menerima pemotongan gaji demi bisa kembali ke klub lamanya, Juventus, Rabu (21/7/2021).

Miralem Pjanic meninggalkan Juventus pada musim panas 2020 lalu. Dia bahkan dikontrak hingga 30 Juni 2024. Namun, tampaknya dia tidak terlalu betah bertahan lama-lama di Barcelona. Saat itu, Barcelona menebus Miralem Pjanic senilai 60 juta euro (sekitar Rp 1,22 triliun).

Baca Juga: Arsenal Ketemu Bayern, Madrid Hadapi City

Pjanic justru minim perannya di dalam skuad arahan Ronald Koeman. Ia lebih banyak menghabiskan waktunya sebagai pemain cadangan ketimbang bermain reguler.

Karena itu, Pjanic dikabarkan bersedia menerima gaji yang lebih sedikit di Juventus. Ia siap melepas gaji 8 juta euro atau sekira Rp136 miliar per musim yang didapatnya di Barcelona.

Barcelona kini juga sedang berupaya untuk memangkas pengeluaran gaji. Tawaran untuk pemotongan bayaran sudah diungkapkan oleh para petinggi klub.

Pjanic kini mendapatkan bayaran sekitar 180 ribu euro perpekan, menjadi salah satu pemain yang berupaya dijual.

Baca Juga: Menang Perdana, Bajul Ijo Catat Rekor Gol Tercepat

Juventus dikabarkan berupaya untuk memulangkan Pjanic ke Turin. Bianconeri akan menyodorkan Aaron Ramsey sebagai alat tukar.

Kembalinya Massimiliano Allegri ke Turin juga membuat peluang Pjanic untuk pulang semakin besar.

Lagi pula, Barcelona juga telah memasukkan nama Pjanic dalam daftar jual pada bursa transfer musim panas 2021.

Baca Juga: Akhirnya Bajul Ijo Bisa Menang atas Klub Radja Nainggolan

Pemain berusia 31 tahun tersebut menjadi salah satu pemain yang mendapatkan bayaran mahal di Barcelona dengan nominal sebesar 15,6 juta euro (sekitar Rp 267 miliar) per musim.

Pemain berusia 31 tahun itu diketahui harus mengalami musim yang sulit di Barcelona. Dia hanya membuat 19 penampilan di Liga Spanyol musim 2020-2021. Dari 19 penampilannya, Pjanic hanya tampil sebagai starter sebanyak enam kali.

Selama memperkuat Juve di rentang 2016-2020, Pjanic mencatatkan 178 penampilan dengan sumbangan 22 gol dan 41 assist. Ada 7 trofi yang digapai eks pemain Roma itu bersama tim Hitam-Putih. Dsy18

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU