Warga Terpapar Covid-19 Melonjak, Ruang Isolasi dan Observasi Overload

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 21 Jun 2021 18:28 WIB

Warga Terpapar Covid-19 Melonjak, Ruang Isolasi dan Observasi Overload

i

RSUD Dr Soegiri di Lamongan.

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan - Warga yang terpapar covid-19 di Lamongan terus melonjak. Bahkan ruang Isolasi dan Observasi untuk pasien Covid -19 di RSUD Dr Soegiri overload, kini manajemen menyulap ruang teratai tersebut untuk ruang isolasi.

"Terdapat lonjakan terhadap pasien covid-19, dan RS Isolasi sekarang ini sudah penuh, kami menyiapkan ruang teratai untuk isolasi," kata Humas RSUD dr Soegiri, Budi Wignyo saat dikonfirmasi wartawan Senin (2I/6/2021).

Baca Juga: Kurang Konsentrasi, Truk Tabrak Tronton

Disebutkan olehnya, sampai saat ini pasien covid-19 yang dirawat dan di isolasi sudah mencapai 100 pasien. "Sudah overload, dan sampai hari ini ada 100 lebih penderita Covid - 19 yang dirawat,"ujarnya.

Disebutkan olehnya, terhitung sejak Sabtu (18/6/2021) hingga Senin ini semua bed di ruang Isolasi dan Observasi penuh, karena ada lonjakan jumlah penderita yang harus dirujuk ke RS Isolasi. Kini manajemen terpaksa harus melakukan antisipasi yakni, dengan memanfaatkan ruangan Teratai RSUD dr Soegiri.

"Sebanyak 85 bed yang ada di RS Isolasi sudah terisi penuh. Jika ditambah ruangan Teratai di RSUD dr Soegiri diperkirakan akan mampu menampung sekitar 200 pasien Covid -19," terangnya.

Semua ruang Teratai itu adalah ruang inap pasien umum. Dan saat ini sedang dikerjakan pembuatan bilik serta penataan bed. Pasien Covid -19 meski ada peningkatan, namun tetap fluktuatif. Ada yang datang dan juga ada yang sembuh atau meninggal.

Hanya saja, dari data yang ada, sejak tiga hari ini mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Baca Juga: Bocah di Lamongan Tewas Tenggelam di Telaga

"Sejak Sabtu ada peningkatan jumlah pasien, " katanya.

Budi menambahkan, manajemen Ruang Isolasi dan Observasi tersebut dipastikan untuk siapapun pasien Covid -19.

Ia menolak mencuatnya isu, bahwa yang bisa masuk ke Ruang Isolasi dan Observasi di jalan Kusuma Bangsa hanya penderita Covid -19 yang mendapat rujukan dari Puskesmas. " Itu tidak benar, " tandasnya.

Baca Juga: Kupatan Tanjung Kodok, Lestarikan Tradisi dan Promosi Wisata Lamongan

Prinsipnya, siapapun semua pasien Covid - 19 yang dirujuk ke Ruang Isolasi akan mendapatkan hak yang sama. Terkecuali kalau semua sudah penuh. "Kan tidak hanya di RSUD dr Soegiri yang membuka ruang isolasi penderita Covid - 19, " katanya. 

Budi berharap kesadaran masyarakat untuk tetap mentaati Prokes dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, karena dengan mentaati prokes setidaknya bisa diantisipasi atau memutus rantai penyebaran covid-19 di Lamongan. jir

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU